Besok, Koni Sinjai Paparkan Hasil Awal Tes Fisik Atlet

SAUDAGAR.NEWS, Sinjai – Jika tak ada aral melintang, Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) akan memaparkan hasil awal tes kondisi fisik atlet pada Jumat (28/5/2021) besok di Sekretariat Koni.

Ketua KONI Sinjai, Suhardiman mengatakan, pemaparan hasil awal tes kondisi fisik atlet tersebut merupakan rangkaian persiapan kontingen Kabupaten Sinjai menuju Porprov XVII Tahun 2022.

Pemaparan itu akan disampaikan
oleh tim kerja KONI Sinjai kepada para pelatih dan pengurus kabupaten Cabor dan anggota KONI Sinjai yang akan mengikuti Porprov tahun 2022 mendatang.

“Pemaparan ini kita laksanakan mulai besok tanggal 28-29 Mei 2021, di Kantor Sekretariat KONI Sinjai,” ungkap Suhardiman, Kamis (27/5/2021).

Dikatakan bahwa, tujuan pemaparan ini agar para Pengkab dan pelatih cabor dapat mengetahui kondisi fisik atletnya setelah ditemukan data awal hasil tes.

Setelah itu, para pelatih diarahkan untuk membuat program latihan yang sesuai, guna meningkatkan kondisi fisik atlet yang siap berjuang untuk Kontingen Kabupaten Sinjai.