Desa Barania Jadi Role Model Success Story Pengelolaan Dana Desa 2021

SAUDAGAR.NEWS, Sinjai – Desa Barania, Kecamatan Sinjai Barat menjadi pole model success story pengelolaan Dana Desa 2021 Kabupaten Sinjai.

Untuk menggali data dan fakta dalam penulisan Success Story tersebut, tim Kepala Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) bersama Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD), melakukan kunjungan diwilayah tersebut, pada
Sabtu (2/10/2021) kemarin.

Kepala KPPN Sinjai, Anas Fazri mengatakan, kunjungan tersebut merupakan tindak lanjut dari usulan DPMD tentang Desa yang memenuhi kelayakan untuk diangkat kisahnya dalam Success Story Pengelolaan Dana Desa di Sinjai tahun 2021.

“Kami telah menyaksikan sendiri bahwa desa Barania memang layak dituliskan kisah suksesnya dalam mengelola Dana Desa. Desa ini bisa menginspirasi desa-desa lainnya di Sinjai bahkan di kabupaten lainnya. Alokasi Dana Desa yang diterima tiap tahunnya telah dimanfaatkan secara optimal dengan membangun infrastruktur jalan untuk membuka potensi perokonomian desa,”tutur Anas.

Menurutnya, kepemimpinan desa yang amanah dan kreatif, warga yang kompak dan berkomitmen tinggi menjadi kunci suksesnya desa Barania dalam menyulap desa terpencil menjadi obyek wisata yang mulai dikenal masyarakat di Sulawesi Selatan.

“Di Barania mata kita dimanjakan dengan pemandangan hamparan sawah dengan latar belakang gunung dan gemericik air jernih, belum lagi air terjunnya yang masih alami jauh dari polusi. Pantesan Pak Menteri Sandiaga Uno menyempatkan berkunjung ke desa ini,” ungkap Anas.

Keelokan alamnya tidak kalah dengan Ubud-Bali yang terkenal dengan view terasering sawahnya. Dengan perencanaan yang baik dalam mengelola desa wisata, serta akses jalan provinsi yang terawat, dia yakin akan banyak wisatawan yang berkunjung dan membangkitkan perekonomian desa.

Ekspos terhadap desa-desa seperti ini sangat penting. Ditjen Perbendaharaan melalui KPPN sebagai penyalur Dana Desa, setiap tahun menyusun buku Success Story Dana Desa. Buku ini menjadi bukti bahwa Pemerintah hadir sampai ke desa-desa melalui penyaluran dana desa, sekaligus menampilkan sosok desa yang dapat dijadikan role model bagi desa-desa lainnya.

“Pesan saya, ayo berwisata ke desa Barania, makan siang di tengah sawah dengan nasi beras merah dan menu ikan mas sangat nikmat dan sehat. Pulangnya jangan lupa bawa oleh-oleh beras merah produk andalan desa Barania,” kata Anas.