Kejari Sinjai Teken MoU dengan Bank Sulselbar, Ini Isinya

SAUDAGAR.NEWS, Sinjai – Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Sinjai Ajie Prasetya melakukan penandatanganan kesepakatan kerjasama (MoU) dengan Kepala Bank Sulselbar Sinjai, Muhammad Anas.

MoU tersebut terkait pendampingan hukum Perdata dan Tata Usaha Negara (Datun), itu berlangsung di Kantor Bank Sulselbar, Senin, (4/10/2021).

“Suatu kebanggaan tersendiri bagi Kejari Sinjai karena Bank Seulselbar Sinjai, telah memberikan kepercayaan, khususnya menangani permasalahan dalam bidang perdata dan tata usaha negara,” kata Ajie Prasetya.

Dia menjelaskan, bahwa ruang lingkup dari MoU yang ditandatangani ini adalah dalam Bidang Hukum Perdata dan Tata Usaha Negara, yang meliputi bantuan hukum, pertimbangan hukum dan tindakan hukum lain dengan tujuan melakukan pemulihan atau penyelamatan keuangan, kekayaan dan aset serta permasalahan lain dalam bidang datun yang dihadapi oleh Bank Sulselbar Sinjai.

“Kegiatan ini merupakan MoU ke dua yang dilakukan pada lembaga perbankan di Sinjai, dimana sebelumnya kami juga telah melakukan hal yang sama dengan BRI beberapa waktu lalu,” kuncinya.