Lomba Desa Tingkat Kabupaten Sinjai Dimulai

SAUDAGAR.NEWS, Sinjai – Desa Puncak, Kecamatan Sinjai Selatan menjadi peserta pertama yang didatangi tim penilai dalam ajang lomba desa tingkat Kabupaten Sinjai, Senin (15/3/2021)

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Sinjai, Andi Jefrianto Asapa mengatakan, meski terbilang berbeda karena masih dalam suasana pandemi Karena menghilangkan kegiatan seremonial, namun itu tidak mengurangi nilai hakiki pelaksanaan lomba desa tersebut.

Di satu sisi, pelaksanaan dengan suasana berbeda menunjukkan rasa kepedulian kita dengan kondisi yang ada sehingga masyarakat juga secara tidak langsung melakukan edukasi kepada masyarakat, bagaimana membatasi diri membuat kerumunan-kerumunan di tengah aktivitasnya.

“Jadi kita menyesuaikan kondisi yang ada sehingga pelaksanaan lomba desa tidak melanggar protokol kesehatan sesuai dengan rekomendasi satgas Covid-19,” kata Andi Jefri yang memimpin langsung rombongan tim penilai didampingi Kepala Bidang Pemerintaan Desa Dinas PMD Sinjai Drs. Abd. Halik.

Menurutnya, kegiatan ini bukan hal yang baru, sebab kata dia pelaksanaan lomba desa telah berjalan setiap tahunnya di Seluruh Indonesia termasuk di Kabupaten Sinjai.

Tujuannya, untuk mengevaluasi sekaligus mendorong dan memotivasi masyarakat untuk berpartisipasi dalam kegiatan pembangunan desa.

“Kita tetap mengacu pada Permendagri 81 tahun 2015 tentang evaluasi perkembangan desa dan kelurahan. Jadi hanya acara seremonial yang dihilangkan karena pembatasan untuk menghindari kerumunan”, jelasnya.

Dalam penilaian lomba desa di Desa Puncak, turut hadir Camat Sinjai Selatan Agus Salam serta Ketua tim Penggerak (TP KPK) Kecamatan Sinjai Selatan serta Kepala Desa Puncak A. Muh Idris Nur.

Rencananya pelaksanaan lomba desa di delapan kecamatan, dengan indikator penilaian bidang Pemerintahan, Kewilayahan dan partisipasi masyarakat serta inovasi Desa, akan digelar hingga 25 Maret 2021 mendatang.